Widget HTML #1


Cara Membuat E-Learning Moodle Gratis

Cara Membuat Elearning Gratis

E-Learning Moodle

Pernah ngebayangin gak, punya web yang bisa menyimpan materi pelajaran, trus bisa nyimpen bank soal, sampai bisa mengevaluasi dengan cara ujian online. Tidak hanya itu, tapi bisa cetak raport hasil belajar dan juga menganalisis soal yang diteskan.

Nah... mau donk ?

Fitur yang saya ceritakan tadi bisa diperoleh dari LMS Moodle. Website e-learning yang dapat diunduh gratis di moodle.org. Untuk mengistallnya butuh web dan database server. Tapi kali ini saya gak akan bahas yang ribet. Saya akan bahas cara mudah membuat e-learning moodle gratis. Gak perlu sewa hosting web server.


Cara Membuat

Cara buatnya gampang. Hanya tiga langkah saja. Oke, gini cara buatnya:

Langkah ke-1
Buka halaman browser. Bisa menggunakan Internet Explorer, Mozila, Opera, atau Chrome. Kemudin ketik http://gnomio.com pada address bar browser seperti ditunjukkan pada gambar 1.

Gambar 1.
Langkah ke-2
Beberapa saat setelah mengetikkan alamat gnomio.com akan tampil halama web seperti pada gambar 2. Silahkan isi data URL: dengan alamat web kelas vitual yang Anda inginkan. Contoh pada gambar saya ketik dengan nama kelasokeguru. Sehingga, nama web lengkapnya akan menjadi kelasokeguru.gnomio.com.

Selanjutnya isi Email dengan yang aktif. Karena gnomio.com akan megirimkan user dan password untuk akses ke kelas virtual yang Anda buat, melalui email yang didaftarkan. Kemudian pilih Language. Fitur ini akan mengatur bahasa default kelas virtual yang akan dibuat. Terakhir, klik tombol Create site.

Gambar 2.
Langkah ke-3
Buka email yang didaftarkan pada langkah 2. Dan catatan user name dan password yang diberikan gnomio.com

Gambar 3.
Sekarang Anda sudah memiliki kelas virtual moodle. Silahkan akses kehalaman kelas virtual dengan menggunakan akun yang sudan Anda miliki.

Pada contoh, saya bisa mengakses halaman kelas virtual dengan alamat http://kelasokeguru.gnomio.com.

Selamat mencoba.


Daftar Pustaka

Definition of E-Learning[Online], tersedia: https://economictimes.indiatimes.com/definition/e-learning [12 April 2019]

EL-GHAREEB, HAITHAM A.(2009). E-Learning and Management Information Systems [online], tersedia: https://elearnmag.acm.org/archive.cfm?aid=1621693 [10 April 2019]

New Features[Online], tersedia: https://docs.moodle.org/36/en/New_features [10 April 2019]

Installing Moodel[Online], tersedia: https://docs.moodle.org/36/en/Installing_Moodle[12 April 2019]
Wisnurat
Wisnurat Teacher, Public Speaker, Writer, Blogger, Education Content Creator and Enterpreneur.

Post a Comment for "Cara Membuat E-Learning Moodle Gratis"

SUBCRIBE

Ada video terbaru di Channel YTube Pa Wisnurat
Cek tombol subcribe di atas.